Ragam

76 Rumah Warga Lebakbarang Pekalongan Dapat Akses Air Bersih

Pekalongan, jateng.garudacitizen.com – Harapan warga di dukuh Sonje, desa Lebakbarang, kecamatan Lebakbarang, kabupaten Pekalongan untuk menikmati air bersih kini sudah terwujud, pasalnya melalui sertifikasi pembangunan dana desa, sebanyak 76 rumah warga kini sudah mendapatkan akses saluran air bersih tersebut.

Hal tersebut di katakan Babinsa Lebakbarang Pelda Samiran, saat mendampingi tim sertifikasi kegiatan dari desa dan kecamatan lebakbarang, saat melakukan peninjauan dan survei tempat yang di gunakan untuk pipa saluran air bersih tersebut.

Dijelaskan lebih lanjut, bahwa sebelumnya masyarakat setempat untuk memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari dengan cara mengambil dari sumber mata air secara Swadaya dan sendiri-sendiri.

“Awalnya masyarakat mengambil air sendiri-sendiri untuk memenuhi kebutuhan mereka, dan saat kemarau tiba mereka sering rebutan air karena mata air berkurang, “terang samiran kepada penerangan kodim 0710, Selasa (25/6/2019) melalui pesan singkat WhatsApp.

Ditambah Samiran, melalui pembangunan dana desa tersebut, selain memberikan akses ke 76 rumah warga saluran air bersih, juga merehap 2 rumah warga tidak layak huni (RTLH) yaitu milik Subur dan Kusno yang saat ini masih tahap finishing.

Ditambahkan Kepala desa Lebakbarang Sapto Priyono, mata air yang di salurkan kerumah-rumah warga diambil dari sungai kaliwadas yang jaraknya 4 km dari perkampungan, dan diharapkan akan mampu memberikan solusi yang terbaik mengenai kebutuhan air bersih bagi warganya.

“Kita berharap, dengan upaya ini akan memberikan solusi yang terbaik dan tepat guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat, “tandasnya. (rus/red)

Related posts

Jalani Vaksinasi Dosis Kedua, Wawalkot Tekankan Vaksin Sinovac Aman

Hadi Lempe

Korban Pelemparan Batu Melapor Ke Polres Pekalongan.

Hadi Lempe

Tren Penambahan Kasus Covid Menurun, Wawalkot Minta Disiplin Prokes Jangan Kendur

Hadi Lempe

Walikota Pekalongan Bersama Istri Di Kukuhkan Sebagai Ayah Dan Bunda GenRe

Hadi Lempe

Grand Opening Resto & Coffee Grand Keisha Langgar PPKM Level 3 Di Kota Pekalongan

Hadi Lempe

Soliditas TNI-Polri Acara Tasyakuran HUT Bhayangkara Ke-73, di Doro Pekalongan

Hadi Lempe

Leave a Comment