BPBD Kota Pekalongan
Ragam

FKRTB Gelar Pelatihan dan Simulasi Tanggap Bencana

Kota Pekalongan Garudacitizen Jateng – Dalam rangka meningkatkan ketrampilan dan ke ahlian pertolongan kebencanaan, Forum Komunikasi Relawan Tanggap Bencana (FKRTB) Pekalongan Barat, menggelar pelatihan simulasi pertolongan dan penyelamatan menghadapi jika terjadi musibah dan bencana di lingkungan masyarakat.

Sebanyak 30 personil Relawan Tanggap Bencana Pekalongan Barat, mengikuti pelatihan simulasi yang di pandu oleh tenaga ahli tim SAR, BPBD Kota Pekalongan. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari di mulai sejak Sabtu tanggal 5-6 Nopember 2022, bertempat di tepi muara sungai Selamaran, Kelurahan Degayu, Kecamatan Pekalongan Utara.

Peserta/relawan mengikuti pelatihan simulasi pertolongan penyelamatan darat dan air. Penyelamatan darat yaitu jika ada terjadi musibah kebakaran dan penyelamatan air adalah penyelamatan orang tenggelam.

Serangkaian kegiatan ini oleh Plt, Kepala BPBD Kota Pekalongan, Dimas Arga Yudha memaparkan, ” Bahwa BPBD dalam hal ini mengakomodir seluruh kegiatan masyarakat yang tergabung dalam Organisasi relawan tanggap bencana. Seperti halnya pelatihan simulasi tanggap bencana yang di inisiasi oleh Forum Komunikasi Relawan Tanggap Bemcana (FKRTB). Kami selalu dan siap membantu dengan menfasilitasi sebagainma fungsi dan tugas BPBD, yaitu untuk selalu berkolaborasi, sinergi bersama masyarakat atau organisasi peduli lingkungan dan bencana.” Papar Dimas

Lebih lanjut Dimas menambahkan ” Kota Pekalongan ini sangat luar biasa melihat animo masyarakatnya, khususnya dalam bidang lingkungan dan kebencanaan. Dari masyarakat banyak terbentuk kelompok-kelompok organisasi lingkungan seperti organisasi masyarakat tanggap bencana. Khususnya di wilayah-wilayah rentang bencana yaitu wilayah pesisir utara yang selalu di landa rob. Maka di wilayah utara ini ada kewajiban membentuk kelompok/organisasi tanggap bencana.” Tegas Dimas

Sementara Anggota DPRD Kota Peklongan dari Komisi A, Robi’in, juga turut mengawal dan mensuport kegiatan Forum Komunikasi Relawan Tanggap Bencana (FKRTB) Pekalongan Barat, menyampaikan ” Saya sangat mendukung dengan adanya kegiatan pelatihan penanganan musibah dan bencana ini. Saya juga memiliki harapan untuk para relawan, agar lebih meningkatkan ketrampilan dan kesiagaan dalam ilmu penanggulangan musibah dan bencana yang setiap saat bisa saja terjadi. Kita semua tau dan sudah mengalami, daerah kita yang tak lepas dari bencana banjir rob ” Katanya

“Untuk itu saya berharap FKRTB Pekalongan barat bisa menjadi organisasi relawan bencana yang tangguh, mampu menghadapi membantu masyarakat yang mengalami musibah, bencana. Lebih profesional FKRTB, bisa menjadi mitra Pemerintah dalam memberikan pelayanan, bantuan terhadap masyarakat yang terkena musibah/bencana” pungkas Robi’in

Hal senada juga di sampailan oleh salah satu tokoh LSM, KMKB, Zakaria. Ia sangat mengapresiasi adany kegiatan Pelatihan Dan Simulasi Tanggap Bencana. Zakaria mendukung agar FKRTB bisa menjadi dan berposisi sebagai relawan bencana yang handal untuk Kota Pekalongan Barat, secara luas FKRTB juga bisa menjadi motifator bagi relawan bencana yang terbentuk di setiap kelurahan/wilayah rawan bencana. Forum Komunikasi Relawan Tanggap Bencana (FKRTB) Pekalongan Barat, pasti bisa !!. papar Zakaria. (HL)

Related posts

Ruang Karakter Gelar Sosialisasi Festival Film Bahari 2 melalui Diskusi dan Pemutaran Film

Hadi Lempe

Walikota Serahkan SK Remisi Kepada 244 WBP, Ini Pesan dan Harapannya

Hadi Lempe

BPBD Siaga Pantau Perkembangan Banjir Rob Kota Pekalongan

Hadi Lempe

32 Komunitas Balon Meriahkan Balloon Attraction Pekalongan 2022

Hadi Lempe

Drs.Tb M Harery Th Pimpin DPW PWO-IN Banten, Resmi Dilantik

Hadi Lempe

Tren Penambahan Kasus Covid Menurun, Wawalkot Minta Disiplin Prokes Jangan Kendur

Hadi Lempe

Leave a Comment