Kota Pekalongan Garudacitizen Jateng- Berbagai permasalahan yang terjadi di kota Pekalonganjateng dibahas dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) mulai dari tingkat kelurahan sampai dengan Kota Pekalongan. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pekalongan telah menggiatkan Musrenbang Tingkat Kelurahan mulai pada bulan Januari 2021 ini, selanjutnya akan digelar di tingkat kecamatan.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bappeda Kota Pekalongan, I.r Anita Heru Kusumorini MSc saat dikonfirmasi pada Selasa (2/2/2021). “Besok tanggal 3 Februari akan digelar Musrembang di Kecamatan Pekalongan Utara dan Kecamatan Pekalongan Barat kemudian pada tanggal 4 Februari akan digelar di Kecamatan Pekalongan Selatan dan Kecamatan Pekalongan Timur,” terang Anita.

Anita menjelaskan bahwa sejak perencanaan tahun 2022 diawali sejak akhir tahun 2020 dimulai dari RKPD.
Kaitannya dengan tema pembangunan untuk tahun 2022 mendatang, disebutkan Anita pembangunan tersebut meliputi penanganan banjir rob serta pemulihan ekonomi dan kesehatan yang tentunya dengan memperhatikan sumber daya. “Visi dan misi walikota dan wakil walikota tahun 2021-2026 belum tersusun. Nantinya akan sesuai dengan RPJMD. ” Untuk itu musrenbang kali ini kami sesuaikan dengan RPJP, karena nantinya visi misi walikota dan wakil walikota juga akan menyesuaikan RPJP,” tandas Anita.

Anita mengatakan ada tujuh isu strategis yaitu tata kelola serta kondusivitas, peningkatan infrastruktur perkotaan dan permukiman, penanganan banjir rob dan peningkagan kualitas lingkungkan, peningkatan kualitas sumber daya, peningkatan derajat kesehatan, penurunan angka kemiskinan dan penganguguran, serta peningkatan budaya wisata dan daya saing ekonomi. (HL/Sekar)