Berita

Hadiri RAT KONI, Saelany Siapkan Anggaran Rp 2,5 miliar Untuk Perbaikan Sarpras Olahraga

Pekalongan, GC – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pekalongan mengelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun 2018 di Ruang Jatayu Setda Kota Pekalongan, Sabtu (2/3/2019).

Rapat dibuka langsung oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Tengah yang diwakilkan oleh Wakil Kepala Bidang I Organisasi KONI Provinsi Jawa Tengah dan dihadiri oleh Walikota Pekalongan, Forkompinda, dan OPD terkait yakni Dinparbudpora Kota Pekalongan, serta Pengurus KONI Kota Pekalongan.

Wakil Kepala Bidang I Organisasi KONI Provinsi Jawa Tengah, Uen Hartiwan mengatakan bahwa RAT ini sangat penting dilakukan untuk mengevaluasi kinerja di tahun sebelumnya dan merencanakan pelaksaan kegiatan maupun kinerja di tahun mendatang.

“Hampir semua KONI se-Jateng sekarang sudah menggelar RAT. RAT merupakan amanat anggaran dasar dalam rumah tangga sehingga perencanaan KONI seharusnya sekali dalam setahun itu bersama evaluasi sehingga itu memang harus dilaksanakan. Jadi satu tahun pertama, kedua, ketiga yang keempat itu sekaligus perencanaan Musorkot. Melalui RAT dari penyusunan panitia dan sebagainya itu di awal tahun perencanaan ini karena evaluasi kinerja di tahun lalu kemudian merencanakan pelaksanaan yang akan datang,” ucap Uen.

Sementara itu, Ketua KONI Kota Pekalongan, Muhammad Maretan menuturkan ada beberapa poin yang dibahas dalam RAT KONI, salah satunya agenda mengenai PORKOT (Pekan Olahraga Kota) Tahun 2019.

“Point pertama sesuai anjuran perwakilan KONI Provinsi, kita akan mengagendakan acara PORKOT (Pekan Olahraga Kota), semacam Porprov namun di tingkat Kota. Karena memang PORPROV mundur di tahun 2020, maka untuk kestabilan organisasi cabang olahraga di Kota Pekalongan, kita akan mengadakan PORKOT,” tutur Maretan.

Diungkapkan Maretan, peserta PORKOT merupakan yang tergabung dalam semua cabang olahraga (cabor)namun pihaknya mengatakan akan menyeleksi cabor mana saja yang bisa diikutsertakan.

“Pesertanya dari semua cabang olahraga namun akan kita seleksi, cabang olahraga mana saja yang bisa kita ikutkan sesuai dengan seperti yang Porprov adakan misalnya minimal harus ada 5 klub yang ada di Kota Pekalongan, atau 5 padepokan,” ucap Maretan.

Menurut Maretan, untuk membangun prestasi olahraga di Kota Pekalongan harus dilengkapi sarana dan prasarana olahraga yang memadai yang digunakan untuk para atlet berlatih. Oleh karenanya, ia tetap optimis dan siap menggandeng Pemkot, stakeholders maupun para pimpinan cabor dalam menggalakkan olahraga di Kota Pekalongan.

“Kendalanya sarana dan prasarana, cabang olahraga dan jumlah atlet Kota Pekalongan yang diikutkan ke PORPROV kemarin jauh lebih sedikit dibanding Kota atau Kabupaten lain. Kami tidak memungkiri itu, namun sekarang kita menghadap ke depan, yang lalu kita evaluasi . Kita betulkan dan gandeng semuanya dari Pemkot, stakeholders terutama para ketua cabor harus lebih giat lagi karena kita sebagai fasilitator yang bisa menggalakkan dari semua cabor masing-masing. Kami tetap optimis dan semangat karena bagaimanapun harus ikhtiar dulu untuk terus berlatih,” jelas Maretan.

Terpisah, usai menghadiri RAT KONI, Walikota Pekalongan, Saelany Machfudz didampingi Kepala Dinparbudpora, Sutarno, mengungkapkan Pemkot Pekalongan di tahun ini telah menganggarkan Rp 2,5 miliar untuk perbaikan sarana dan prasarana olahraga khususnya untuk perbaikan kolam renang. “Sarpras olahraga berupa kolam renang tahun ini anggarannya 2.5 miliar. Selain itu, GOR ada perbaikan kecil, yang besar sarpras yangmemang cukup vital yaitu kolam renang. Sudah kita anggarkan, jadi tinggal Pak Tarno saja ini untuk bisa melelang segera dan dokumen sudah selesai,” terang Saelany. (Widodo)

Sumber : Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan

Related posts

BLK Bekali Keterampilan Warga Binaan Rutan Kelas IIA Kota Pekalongan

Hadi Lempe

Senkom Mitra Polri mengapresiasi Kapolda Jateng dan siap membantu menjaga Kamtibmas

Hadi Lempe

Kodim Pekalongan Olah Lahan Kurang Produktif Menjadi Lahan Produktif

Hadi Lempe

Optimalkan Keterbukaan Informasi, Dinkominfo Latih Pengelola Website

Hadi Lempe

Tinjauan Banjir dan Penyaluran Bantuan Korpri Peduli Oleh Pemkot dan Forkopimda

Hadi Lempe

Kapolres Pimpin Pengecekan Ranmor Dinas Dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2020

Hadi Lempe

Leave a Comment