Kabupaten Pekalongan, GarudaJateng – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-74. Kodim 0710/Pekalongan menggelar kegiatan Jalan Sehat dan Sepeda Santai. Bertempat di Alun-Alun Kajen, Minggu (3/11/2019).
Kurang lebih 20 ribu peserta dari berbagai daerah di Kabupaten Pekalongan dan sekitarnya. Sangat antusias mengikuti kegiatan Jalan sehat dan Sepeda Santai.
Jalan Sehat dan Sepeda Santai ini merupakan puncak acara dari rangkaian yang digelar Kodim 0710/Pekalongan guna memperingati HUT TNI ke-74.
Sebelumnya ada kegiatan pesta rakyat dan stand kuliner, Jeep Adventure dan trail Adventure. Serta Pengajian Kebangsaan oleh Maulana Habib Lutfhi dan KH Syam’ani Syaroni. Yang dimeriahkan oleh Hadroh 400 Raiders dan hadroh dari Polres Pekalongan.
Komandan Kodim 0710/Pekalongan, Letkol Infanteri Arfan Johan Wihananto mengatakan. Kegiatan peringatan HUT TNI ini digelar dari rakyat untuk TNI.
“Kita ajak masyarakat untuk bersama-sama merayakan HUT TNI. Sehingga masyarakat bisa ikut merasakan bahwa TNI merupakan bagian dari masyarakat,” ujar Dandim.
Dandim Arfan menambahkan, dengan adanya perayaan HUT TNI ini. Dirinya berharap TNI akan semakin bisa bersinergi dengan masyarakat khususnya di Kabupaten Pekalongan.
“Kita juga berharap selalu bersinergi dengan pemkab dan Polres Pekalongan. Semoga TNI semakin Profesional dan selalu menjadi pengayom masyarakat,” harapnya.
Dalam kegiatan tersebut, ada beberapa hadiah menarik. Diantaranya 4 unit sepeda motor, 4 sepeda gunung, 2 tv lcd 21 inc, kulkas dan mesin cuci. Serta beberapa hadiah doorprize menarik lainnya yang dibagikan dan diundi secara gratis. (rus)