Kota Pekalongan Garudacitizen Jateng– Jelang pelantikan Walikota dan Wakil walikota Pekalongan masa jabatan 2021-2026, yang akan digelar besok, Juma’t (26/2/2021). Walikota terpilih, H.A Afzan Arslan Djunaid S.E menegaskan bahwa pada saat pelaksanaan pelantikan, masyarakat dan simpatisan Aaf-Salahudin dhimbau tidak perlu datang langsung tetapi cukup menyaksikan melalui live streaming di kanal yang sudah disediakan yakni Kanal UHF Batik TV, siaran RKB, dan Facebook Aaf Arslan sehingga tidak menimbulkan kerumunan massa. Mengingat saat ini, masih dalam suasana pandemi Covid-19.

Hal ini diungkapkan usai Gladi Bersih Upacara Pengambilan Sumpah Jabatan Dan Pelantikan Walikota Dan Wakil Walikota Pekalongan Masa Jabatan 2021-2026 Serta Pelantikan Ketua Dan Wakil Ketua TP-PKK, di Ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Kamis sore (25/2/2021). Ia menambahkan, pada saat pelantikan protokol kesehatan akan diterapkan ketat, baik di lokasi pelantikan maupun lingkungan Setda Kota Pekalongan.


“Besok saat pelantikan, protokol kesehatan akan diterapkan ketat sesuai instruksi provinsi. Sehingga, saya himbau untuk tidak berkerumun dan bagi yang tidak membawa ID Card tidak diperbolehkan masuk ke ruangan atau area Pemkot. Sehingga, betul-betul akan dibatasi,” ungkapnya.
Terkait persiapan menjelang pelantikan, Aaf mengakatan bahwa tidak ada persiapan khusus, kecuali tetap menjaga kesehatan dan terus berdoa.


“Setelah pelantikan tentunya kami akan langsung bekerja. Mengingat, situasi dan kondisi di Kota Pekalongan saat ini, mudah-mudahan dengan sinergitas semua elemen, termasuk Pemkot, DPRD, Forkopimda, tokoh agama, dan masyarakat dapat bersama-sama dalam membangun Kota Pekalongan,” ungkap Aaf.
(HL/Sekar)