Ragam

KORPRI Peduli Korban Banjir, Salurkan Paket Sembako

Kota Pekalongan Garudacitizen Jateng – Guna meringankan beban masyarakat Kota Pekalongan yang terdampak bencana banjir, anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Pekalongan tergerak untuk menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada para korban banjir di 4 kecamatan di Kota Pekalongan. Diantaranya di Dapur Umum Kecamatan Pekalongan Timur dan Kantor Kecamatan Pekalongan Utara.Kamis(24/1/2021).

Ketua KORPRI Kota Pekalongan, Drs. Slamet Prihantono,M.M mengatakan bahwa bantuan dari Program KORPRI Peduli Korban Banjir ini disalurkan dalam bentuk sembako dan uang tunai untuk keperluan operasional Dapur Umum yang ada di masing-masing kecamatan.

“Kami dari KORPRI Kota Pekalongan sudah menyelenggarakan rapat sebelumnya, dimana pengurus menyepakati dalam rangka membantu masyarakat terdampak banjir di Kota Pekalongan ,kami menyalurkan bantuan di 4 kecamatan yang diberikan dalam bentuk kebutuhan bahan pokok yang mendesak seperti mie instan,telur,minyak goreng, kecap, obat-obatan serta uang tunai untuk membeli gas dan bumbu sebagai keperluan dapur umum,” jelasnya.

Totok, berharap partisipasi kepedulian bantuan dari KORPRI Kota Pekalongan ini dapat bermanfaat bagi para penerima khususnya warga yang tepenerima bencana banjir. Menurutnya, bencana banjir yang menggenangi 16 kelurahan di Kota Pekalongan belum lama ini, menyulitkan warga untuk melakukan aktivitas seperti biasanya contohnya kegiatan memasak.

“Karena kemarin kami mengecek sendiri kondisi di lapangan benar-benar prihatin,mereka tidak bisa memasak,beraktivitas seperti biasa karena rumahnya terendam banjir,”tuturnya.

Sementara itu,Camat Pekalongan Timur, Nur Sobah mengapresiasi kepedulian yang dilakukan oleh para anggota KORPRI Kota Pekalongan untuk membantu kelancaran operasional Dapur Umum yang didirikan di wilayahnya. Nur Sobah menyebutkan, meski banjir telah berangsur surut,namun di wilayah Kecamatan Pekalongan Timur masih terdapat beberapa titik lokasi yang masih terdapat genangan air setinggi 10-30 cm khususnya di RW 02 Klego Segorek dan RW Kelurahan Gamer.

“Bantuan sembako yang diberikan KORPRI hari ini akan kami salurkan dalam bentuk nasi bungkus kepada para warga yang masih terdampak banjir sesuai dengan list prioritas wilayah yang terdampak parah dan jumlah KK yang dilaporkan di masing-masing RT, untuk kami serahkan dan koordinasikan pendistribusiannya lewat ketua RT masing-masing wilayah,” tegasnya

.Hal serupa juga diungkapkan oleh Camat Pekalongan Utara,Sri Karyati, SSTP yang menyambut baik atas penyaluran bantuan dari KORPRI tersebut. Meskipun di Kecamatan Pekalongan Utara tidak membuka Dapur Umum,pihaknya menerangkan akan mendistribusikan bantuan tersebut langsung kepada warga yang terdampak banjir khususnya di 2 wilayah Kelurahan yang terdampak paling parah bencana banjir kemarin yakni Kelurahan Krapyak dan Kelurahan Degayu.

“Bantuan akan dialokasikan ke 2 lokasi yang terparah terdampak banjir di Kelurahan Krapyak dan Degayu melalui pihak kelurahan agar bisa merata pembagiannya. Untuk kejadian bencana banjir kemarin,di wilayah Kecamatan Pekalongan Utara sendiri,selain di Kelurahan Krapyak dan Degayu, kelurahan-kelurahan lain seperti Panjang Wetan,Panjang Baru, Kandang Panjang tidak begitu parah banjirnya, serta warga di pesisir Pantaisari juga masih aman karena di wilayah pesisir tersebut biasanya tergantung oleh ketinggian gelombang air laut (rob). Saat ini,warga yang sempat mengungsi juga sudah mulai kembali ke rumah masing-masing,”tandasnya. (HL/Sekar)

Related posts

Pasar Darurat Banjarsari Padat Pengunjung

Hadi Lempe

Polda Jateng Incar Restorasi Justice Ngalian

Hadi Lempe

Sukses Sejuta Akseptor, Pelayanan KB Kota Pekalongan Lampaui Target

Hadi Lempe

Kompak Persoalkan IPAL Yang Dimangkrakkan

Hadi Lempe

Siapkan Uji Coba PTM, Dindik Penuhi Daftar Periksa

Hadi Lempe

Ditemukan Ikan Kaleng  Mengandung Cacing

Hadi Lempe

Leave a Comment