Memaknai Film Battle of Surabaya Secara Filosofis
Ragam

Memaknai Film Battle of Surabaya Secara Filosofis

Kota Malang, GarudaJateng – Prof. Dr. M. Suryanto., MM membedah film secara filsafat. Penulis cerita film Battle of Surabaya ini menjelaskan dalam penggarapan filmnya. Sesungguhnya melalui perjalanan spiritual dan kehidupannya sendiri. Dari tidak tahu hingga menjadi tahu. Dirinya juga menjelaskan hal ini bisa dituangkan dalam ide cerita film.

“Dalam film selalu ada God guidance, berperan sebagai mentor. Maka film sesungguhnya adalah pesan Tuhan yang dikemas kebaikannya. Ya dari mentor ke si pahlawan ini,” paparnya.

Dirinya menceritakan bahwa tokoh Musa, dalam Battle of Surabaya, adalah perjalanannya mencari jati diri. Dari tanggung jawab diri sendiri, hingga tanggung jawab pada negara.

“Jangan lupa, di dalam diri manusia adalah shadow, dalam antagonis. Intinya film adalah 6 emosi yang disatukan,” jelasnya.

Dirinya memaparkan bahwa penggalian makna dalam filmnya ditemukan dari Nabi Adam. Menurutnya, film lahir di ordinary world.

“Buah Khuldi untuk panggilan untuk adventure. Nabi Adam diampuni dosanya, lalu dipersiapkan untuk berpetulang. Untuk berjuang. Nabi Adam di India sedangkan hawa di Semenanjung Arabia. Nabi Adam diberikan ujian berat. tapi Tuhan berfirman bahwa musuhmu iblis, sahabatmu malaikat,” paparnya.

“Jadi sesungguhnya film adalah perjalanan dari surga, ke dunia, kembali ke surga. Yang artinya dari Nabi Adam itu di surga. Lalu dipanggil ke dunia untuk berpetualang, dipertemukan dengan Hawa dan kembali ke Surga. Ada reward di sana. Ada makna,” jelasnya.

Makna inilah yang bernilai mahal bagi sebuah film. Memang Battle of Surabaya menyabet penghargaan kategori “Best Animation or Animated Sequence” pada Amsterdam International Filmmaker Festival.

Selain itu, inilah penghargaan Battle of Surabaya :

  1. Winner Gold Remi Award, 49th WorldFest-Houston 2016 (Texas, USA)
  2. Best Feature Animation Movie Dalam International Film Festival 2016 di India (Noida, India)
  3. Grandprize for feature Film in The 20th Seoul International Cartoon and Animation Festival 2016 (Seoul, South Korea)
  4. Winner People’s Choice Award, International Movie Trailer Festival (KMTF) 2013
  5. Nomination Best Foreign Animation Trailer, The 15th Annual Golden Trailer Award 2014
  6. Official Selection in Dingle International Film Festival 2016 di Irlandia (Dublin, Ireland)
  7. Official Selection in Holland Animation Film Festival 2016 (Utrecht, Holland)
  8. Official Selection in The 11th Athens Animfest 2016 (Athens, Greek)
  9. Official Selection in Fantoche International Animation Film Festival 2016 (Baden, Switzerland)
  10. Official Selection in The 20th Seoul International Cartoon and Animation Festival 2016 (Seoul South Korea).

Filmnya yang akan rilis bekerjasama dengan Hollywood untuk kedua filmnya. Yaitu Akira dan Ajisaka. (Widya)

Related posts

Waspada Bahaya Stapler Pada Bungkus Makanan

Hadi Lempe

Bendera Merah Putih Raksasa Berkibar Diatas Kali Progo Temanggung

Hadi Lempe

Kapolres Pekalongan Kota Dukung Kelompok Tani Tambak Udang

Hadi Lempe

Stok Kebutuhan Pokok Ramadan dan Idul Fitri Terpenuhi

Hadi Lempe

Wagub Jateng Sambangi Kelurahan Pasirsari Kota Pekalongan

Hadi Lempe

Kabupaten Pekalongan Meriahkan Hari Jadi ke-402 dengan Karnaval Mobil Hias

Hadi Lempe

Leave a Comment