BATANG Garudacitizen Jateng – Selama libur nasional mulai hari jumat 12 hingga 14 februari petugas gabungan tetap menggelar operasi protokol kesehatan, agar masyarakat tetap melaksanakan 5M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Patroli dilakukan oleh petugas gabungan dari TNI , Polri, dan Satpol PP terus menyisir tempat – tempat yang biasa digunakan nongkrong oleh anak muda dan juga tempat – tempat pedagang kuliner ramai di kunjungi warga di pinggiran Alun – alun Kota Batang , Sabtu (13/2/21) malam.
“Operasi rutin ini untuk mengantisipasi pada libur panjang masyarakat agar tetap patuhi protokol kesehatan dan menggunakan masker”, Kata Danramil 10/Kota Kapten Inf. Bardi

“operasi rutin ini dilakukan juga sebagai tindakan penegakan protokol kesehatan kepada warga masyarakat, selain itu para petugas juga selalu memberikan imbauan pada para pengunjung tempat kuliner, serta anak anak muda yang sedang nongkrong agar mematuhi protokol kesehatan”. Imbuhnya.
“Jika kedapatan masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan tidak memakai masker, para petugas akan memberikan teguran secara lisan, memberikan masker dan memberikan edukasi tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi covid- 19”. Tegasnya (Anung/Lutfi)