Kota Pekalongan garudacitizen jateng – Dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat terkait dengan pandemi Virus Corona (Covid-19), sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian, Polwan Polres Pekalongan Kota dipimpin langsung Ipda Lestari SH, gelar bakti sosial bagi-bagi nasi bungkus,minuman dan masker. 300 Takjil dibagikan kepada Pengguna jalan dan tukang becak yang melintas.
Jum’at sore ( 22/05/2020 ), di depan halaman Kantor eks Wil Pekalongan. makanan siap saji nasi bungkus juga di bagikan kepada para tukang becak yang mangkal di sepanjang Jl. Diponegoro. Giat bakti sosial Polwan Polres Pekalongan Kota, di ikuti 29 personil Polwan.
Marwadi salah seorang pengguna jalan warga kergon Kec Pekalongan Barat, menyambut baik dengan kegiatan yang di lakukan oleh Polwan Polres Pekalongan Kota. Ia merasa senang diberi nasi bungkus dan minuman untuk berbuka puasa.

Kasie keu Ipda Lestari,SH menyampaikan bahwa, kegiatan ini dimaksud turut membantu masyarakat dalam situasi karena Pandemi Covid -19.
“Dalam situasi dan kondisi pamdemi ini, kami turut prihatin terhadap beban yang di rasakan madyarakat. Terlebih dalam dalam kondisi bulan romadhon. Maka kami lakukan kegiatan bakti sosial untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam bentuk berbagi nasi bungkus,minuman dan takjil. Hal tersebut sebagai bentuk kepedulian Polwan Polres Pekalongan Kota kepada masyarakat.” ungkapnya. Ipda Lestari.
Pada kesempatan ini Kapolres Pekalongan kota AKBP Egy Andrian Suez, SH,S.I.K,MH, menyampaikan bahwa ,”Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan bentuk kebersamaan antara Polisi dan masyarakat. dengan di gelarnya bakti sosial ini berharap bisa membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang terkena dampak wabah Covid-19,juga suasana ramadhan seperti ini, banyak warga yang membutuhkan makanan untuk buka puasa, sementara banyak warung-warung yang tutup. ” papar Kapolres. (HL/Aina)