Wakapolres Pekalongan Pimpin Langsung Gaktiplin Anggota
Statemen

Wakapolres Pekalongan Pimpin Langsung Gaktiplin Anggota

Kabupaten Pekalongan, GarudaJateng – Sebagai anggota Polri diharuskan selalu tertib. Baik dalam identitas diri maupun sikap tampang kedinasan. Sehingga lebih maksimal dan lebih baik dalam melaksanakan pelayanan. Untuk itulah pagi tadi Wakapolres Pekalongan Kompol Mashudi, S.H dengan didampingi personil Propam melaksanakan Gaktibplin seluruh anggota Polres Pekalongan usai apel tadi pagi, Senin (2/12/2019).

Gaktiplin dimulai dari Anggota serta ASN Polres Pekalongan, Kabag, Kasat, Kapolsek dan Kanit Polsek Jajaran. Adapun surat identitas yang diperiksa meliputi KTA, KTP dan SIM, KTA bahkan sikap tampang dan seragam kedinasan tidak luput dari pemeriksaan Penegakan Ketertiban dan Disipilin (Gaktiplin).

Wakapolres Pekalongan Kompol Mashudi, S.H mengatakan bahwa dari hasil pemeriksaan keseluruhan lengkap, namun ada satu personil yang SIM-nya akan habis, untuk itu ia mengingatkan kepada anggota tersebut agar segera memperpanjang SIM-nya.

Lebih lanjut Wakapolres Pekalongan menyampaikan, tujuan utama dari Gaktibplin ini adalah sebagai kontrol dan pengecekan kepada anggota Polri agar selalu tertib baik dalam identitas diri maupun sikap tampang kedinasan, sehingga lebih maksimal dan lebih baik dalam melaksanakan pelayanan pada masyarakat,” ungkap Kompol Mashudi, usai pemeriksaan.

Dikatakan Wakapolres, dengan penertiban kedalam diharapkan dapat diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas di lapangan, bahwa Polri adalah penggerak revolusi mental di ruang publik yang harus bisa menjadi contoh yang baik bagi masyarakat.

“Pemeriksaan surat identitas diri dan sikap tampang kepribadian atau Gaktibplin ini sudah menjadi agenda rutin, namun hari ini sengaja kami pimpin langsung bersama Kasi Propam dan anggotanya”, pungkas Wakapolres Kompol Mashudi, S.H. (Islamia Ayu)

Related posts

Uji Kompetensi Rekruitmen Terbuka Kanit Sabhara Polres Pekalongan

Hadi Lempe

Jaga Kekompakan, TNI-Polri Pekalongan Olahraga Bersama

Hadi Lempe

Pesan Dandim Pekalongan Pada Acara Halal Bi Halal GP Ansor

Hadi Lempe

Sukseskan Program Swasembada Pangan, Kodim Pekalongan Buat Demlot Pertanian

Hadi Lempe

Walikota : Berharap Fikri Sungguh-Sunguh Belajar di Pesantren

Hadi Lempe

LPK RI BAI Jateng Dampingi Konsumen Mediasi Bersama BFI

Hadi Lempe

Leave a Comment