Pekalongan, jateng.garudacitizen.com – Dalam rangka Hari Lahir (Harlah) ke-96 Nahdlatul Ulama (NU) dan KE-73 Muslimat NU, Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Pekalongan, bekerjasama dengan Kecamatan Pekalongan Timur menggelar acara Pengajian Lomba Sholawat Nahdliyah Harlah NU dan Banom se-Kecamatan Pekalongan Timur di Halaman Kecamatan Pekalongan Timur, Jumat (29/3/2019).
Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat Nahdhatul Ulama (NU) Pekalongan Timur, Siti Nurkaysah, mengatakan bahwa lomba tersebut diikuti oleh 22 grup, yang terdiri dari Muslimat NU, Fatayat, Ansor, IPNU, dan IPPNU.
“Lomba ini juga sebagai ajang menyalurkan bakat-bakat kesenian warga Nahdliyin dan sebagai moment untuk bersilaturahmi. Peserta hanya membawakan 1 lagu sholawat Nahdliyah agar mereka bisa fokus dan kami ingin menjadikan sholawat Nahdliyah ini bisa memasyarakat di lingkungan warga Kota Pekalongan sehingga mahabah (rasa cinta) kepada Rasullah tetap akan ada, ”kata Siti.
Dijelaskan Siti, “selain lomba sholawat, beberapa kegiatan akan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Harlah ke-96 NU dan KE-73 Muslimat NU diantaranya Lomba Cerdas Cermat (LCC) pada tanggal 31 Maret 2019, Ngaji Budaya tanggal 19 April di Pendopo Kabupaten Pekalongan, jalan sehat berhadiah utama umroh, “jelasnya.
“Pemenang juara I, II, III, Harapan I, II, dan III. Mereka akan mendapatkan piala, piagam, dan uang pembinaan. Hadiah akan diberikan saat puncak acara tanggal 21 April mendatang, ”jelas Siti.
Dalam peringatan Harlah NU ini, pihaknya berharap ukhuwah islamiyah (Persaudaraan Islam) akan tetap terjaga dan warga NU dan Banom bisa menjadi ikon kerukunan umat di Kota Pekalongan.
Sementara itu, Camat Pekalongan Timur yang diwakilkan oleh Sekcam Pekalongan Timur, Mahbub Syauqi menyambut baik adanya kegiatan ini yang juga dipandang turut menyambut Hari Jadi ke-113 Kota Pekalongan.
“Kegiatan ini sekaligus dalam rangka Hari Jadi ke-113 Kota Pekalongan bekerjasama dengan pengurus MWC NU Kota Pekalongan khususnya di Pekalongan Timur. Kami sangat menyambut baik dan antusias masyarakat dalam memeriahkan acara ini cukup baik terbukti pagi hari ini dari mulai persiapan memang sudah dipersiapkan matang-matang oleh panitia sehingga acara ini bisa berjalan meriah dan sukses. Mudah-mudahan masyarakat bisa menikmati dan mengikuti lomba ini dengan baik serta ke depan semoga kegiatan serupa akan tetap rutin dilaksanakan dengan menggandeng lembaga atau organisasi lainnya, ”ungkap Mahbub. (GC.Tim)