Berita

Gebyar HKN 2023 di Kota Pekalongan Berlangsung Meriah

Kota Pekalongan Garudacitizen Jateng – Puncak Peringatan Hari Kesehatan Nasional 2023 di Kota Pekalongan yang diisi dengan acara Gebyar HKN 2023 berlangsung meriah di Lapangan Setda Kota Pekalongan, Sabtu (25/11/2023).

Beragam acara menarik turut memeriahkan Gebyar HKN 2023 di Kota Pekalongan yang dihadiri oleh seluruh kader kesehatan, diantaranya kader posyandu, petugas rumah sakit, serta masyarakat umum.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Slamet Budiyanto mengungkapkan bahwa, penyelenggaraan rangkaian kegiatan HKN tahun ini lebih difokuskan pada peningkatan pemberdayaan masyarakat.

” Harapannya, pembangunan kesehatan yang mandiri dapat diselenggarakan secara lebih baik di tingkat masyarakat,” ucapnya.

Menurutnya, Peringatan HKN juga dilakukan untuk mewujudkan terciptanya sinergitas antara masyarakat dengan pemerintah. Adapun dalam acara Gebyar Festival HKN kali ini diisi dengan beberapa kegiatan menarik seperti senam masal, sarapan sehat bersama, lomba jingle, Launching Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) serta pembagian doorprize. Selain itu juga disediakan stan kuliner, produk sehat, dan skincare.

” Adanya acara Gebyar HKN ini diharapkan ada sinergi dan kolaborasi semua unsur pentahelix atau multipihak dimana ada unsur pemerintah, akademisi, badan atau pelaku usaha, masyarakat atau komunitas, dan media bersatu padu berkoordinasi serta berkomitmen untuk  menciptakan pemberdayaan masyarakat yang menjadi hal utama dalam pembangunan kesehatan,” pungkasnya. (Dian/Aina/HL)

Related posts

Mahakarya Gelar Campus Fair dan Talk Show 2019 di GOR Jatayu Pekalongan

Hadi Lempe

Dandim Pekalongan Hadiri Festival Durian Lolong 2019

Hadi Lempe

Banjir Rendam Kota Pekalongan, Kodim 0710 Pekalongan Bantu Evakuasi Warga

Hadi Lempe

Pemkot Dorong Pembentukan Poskestren

Hadi Lempe

BKB HI Posyandu Mawar RW 05 Sapuro Kebulen Wakili Kota Pekalongan dalam lomba BKB Tingkat Provinsi

Hadi Lempe

LSM Penjara Indonesia : Desak Polri Dan ESDM Oprasi Tambang Yang Nakal.

Hadi Lempe

Leave a Comment